Jumat, 25 Februari 2011

Lima Peraturan Emas Untuk Meraih Sukses di MLM

Peraturan #1
TEMUI LEBIH BANYAK ORANG

Hal ini merupakan peraturan yang paling penting. Bicaralah kepada siapa saja yang ada di hadapan Anda. Tentunya yang posisinya kira-kira memungkinkan untuk mendengar apa yang Anda katakan. Jangan bersikap sombong. Jangan pula Anda bersikap bagaikan seorang pengocok kartu. Artinya, Anda pilih dulu prospek-prospek yang menurut perkiraan Anda baik. Kalau Anda mencari prospek dari daftar prospek sambil mengatakan, "...ah ini terlalu tua ...terlalu muda.....terlalu kaya...terlalu miskin...terlalu jauh rumahnya...terlalu pintar...." dan lain-lainnya, Anda pasti akan gagal. Pada tahap awal merintis bisnis jaringan ini, Anda harus berbicara kepada semua orang. Hal ini penting karena Anda perlu latihan. Kalau Anda mau bicara kepada setiap orang tentang bisnis ini, hukum rata-rata akan membuktikan bahwa Anda akan berhasil. Hanya tinggal menghitung saja sejauh mana tingkat keberhasilannya. Dengan cara meningkatkan aktivitas, tidak akan ada satu masalah pun yang datang yang tidak bisa dicari jalan keluarnya. Ini artinya adalah kalau Anda merasa putus asa karena tidak tahu akan berhasil atau tidak maka Anda cukup meningkatkan dua kali lipat jumlah presentasi yang Anda lakukan. Kalau bisnis Anda tidak mengalami kemajuan secepat seperti yang Anda harapkan, Anda harus meningkatkan jumlah aktivitasnya. Meningkatkan aktivitas merupakan jawaban bagi sebagian besar masalah yang akan Anda hadapi. Jadi, bicaralah kepada setiap orang. Itulah yang namanya Peraturan Pertama.

(Tunggu peraturan #2)
Silahkan tinggalkan komentar Anda.!!

Tidak ada komentar: